Senin, 07 Mei 2012

Cara Mengisi NILEM baru (online)

Untuk melakukan penataan kelembagaan secara menyeluruh termasuk penyampaian informasi tentang PKBM secara bertanggungjawab, transparan, dan akuntabel, dibangun Database Nomor Induk Lembaga (NILEM) PKBM yang diharapkan dapat dijadikan sebagai panduan bagi para pembina, penyelenggara, pengelola program pendidikan nonformal dan informal, dan pemangku kepentingan lainnya dalam melakukan proses penataan kelembagaan PKBM. Untuk mendaftar NILEM baru ini, mungkin teman-teman Pengelola PKBM merasa kesulitan berikut diberikan petunjuk singkat, silahkan download di link berikut : http://www.4shared.com/office/lgojFS-Y/user_manual_dbPKBM11.html atau yang di word http://www.4shared.com/file/pPA_QsSv/Langak_I.html Semoga bermanfaat, atau kalau masih ragu silahkan hubungi Iqra' di 0813740236117, atau e-mail ke : iqra4public@gmail.com atau pkbmiqra@gmail.com

[+/-] Selengkapnya...

Kamis, 02 Juni 2011

Pelatihan Pengelola Pendidikan Non Formal (PNF)

Pelatihan Pengelola Pendidikan Non Formal (PNF)se Sumatera Barat

Dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Provinsi Sumatera Barat. Kegiatan ini diselenggarakan di Hotel BASKO Padang. Diselenggarakan tiga angkatan, angkatan pertama tanggal 24 - 27 Mei 2011, angklatan kedua tanggal 31 Mei sampai 3 Juni 2011, dan angkatan terakhir Insya ALlah dilaksanakan pada tanggal 7 sampai 10 Juni 2011.
Pada acara ini, yang menjadi nara sumber dari Disdikpora, Disnakertrans, UPTD BPKB Sumbar, dan praktisi PNF.
Tujuan pelaksanaan kegiatan ini, diharapkan para pengelola PNF di Sumbar mengetahui dan memahami program PNF Disdikpora Sumbar, mekanisme Program Kecakapan Hidup (PKH), proses pembentukan Tempat Uji Kompetensi (TUK), mampu bersinergi dengan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI) dan Organisasi profesi lainnya serta mampu mengevaluasi dan menyusun laporan PKH.
Dari ketiga angkatan ini peserta terdiri dari 141 pengelola PNF berasal dari 19 Kab/Kota yang ada di Sumbar.
Tindak lanjut dari kegiatan ini, diharapkan semua lembaga dapat melaksanakan program PKH untuk membantu masyarakat yang tidak mempunyai keahlian untuk mandiri yang memberi bekal kompetensi yang dibutuhkan dalam mencari kerja / mengembangkan usaha serta mengurangi pengangguran dan lebih meningkatkan mutu lembaga kursus, tata kelola, akuntabilitas serta membuat tempat uji kompetensi dan melaksanakan uji kompetensi.
(Sumber ; Panduan Pelatihan Pengelola PNF se - Sumatera Barat)

[+/-] Selengkapnya...

Rabu, 23 Maret 2011

AD/ART PKBM IQRA'

Anggaran Dasar Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) IQRA'

Bagi yang perlu untuk membuat sebuah PKBM di tempatnya, terus ada kesulitan dalam membuat Anggaran Dasar, mungkin Anggaran Dasar PKBM IQRA' bisa menjadi referensi.
Anggaran Dasar PKBM IQRA' bisa didownloan di .. http://www.4shared.com/file/xNn4CddV/Anggaran_Dasarpkbm.html

[+/-] Selengkapnya...

Sabtu, 19 Maret 2011

NILEM PKBM IQRA'

Alhamdulillah, akhirnya Nomor Induk Lembaga (NILEM) PKBM IQRA' telah keluar.

kepada rekan-rekan pengelola PKBM yang lain bisa meliahat NILEM PKBM di http://nilem-pkbm.dikmas.net. Bagi yang belum mempunyai NILEM PKBM supaya bisa sesegara mungkin untuk mengisi formulir pengisian NILEM PKBM.

[+/-] Selengkapnya...

Selasa, 01 Juni 2010

FK-PKBM Padang Pariaman...

Kepengurusan Forum Komunikasi Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (FK-PKBM) Kabupaten Pariaman masa bakti 2010 - 2014 telah terbentuk.

Berdasarkan rapat pengelola PKBM Padang Pariaman yang difasilitasi oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Padang Pariaman melalui Kepala Bidang Pendidikan Non Formal dan Informal yang diadakan pada Hari Rabu, 1 Juni 2010 di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Padang Pariaman, telah terbentuk kepengurusan FK-PKBM Kabupaten Padang Pariaman masa bakti 2010 - 2014.
Rapat ini dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Padang Pariaman yang diwakil Kepala Bidang Pendidikan non Formal dan Informal.
Struktur Kepengurusan FK-PKBM Padang Pariaman yang baru adalah
Ketua : Hilman. H, A. Md
Wakil Ketua : TT Bung Her
Sekretaris : Annida
Wk. Sekretaris : Sudirman Wahid
Bendahara : Visni, SE.
di akhir sambuatannya Bapak Kepala Dinas mengharapkan PKBM-PKBM yang ada di Kabupaten Padang Pariaman untuk dapat meningkatkan profesionlitas mereka terutma dalam pelaksanaan program-program PNFI yang diselenggarakan.
Bapak Kepala Dinas juga mengharapkan Forum KOmunikasi ini dapat menjadi mitra srategis Dinas Pendidikan terutama dalam pelaksanaan program PNFI di tengah masyarakat.

[+/-] Selengkapnya...

Rabu, 26 Mei 2010

Pelatihan Pengelola PKBM telah usai..

Pelatihan bagi pengelola PKBM tentang sosialisasi program

Pendidikan Non formal untuk angkatan IV dan angkatan V tingkat Sumatera Barat yang diadakan di Hotel Pangeran City Padang dari tanggal 23 Mei sampai dengan 26 Mei 2010 berjalan dengan sukses. Dihadiri tidak kurang dari 72 orang pengelola PKBM yang ada di Sumatera Barat, pelatihan ini memberikan pencerahan bagi pengekola PKBM dalam melaksanakan berbagai program Pendidikan non Formal.
Dibuka oleh Bapak Ibrahim, SH yang mewakili Bapak Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Provinsi Sumatera Barat, selama 3 hari para peserta tampak serius mengikuti pelatihan ini. Berbagai materi yang diberikan disajikan oleh nara sumber yang terdiri dari pejabat di lingkungan bidang Pendidikan Non Formal dan Informal Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, serta dari akademisi.
Pelatihan ini ditutup pada Rabu, 26 Desember 2010 oleh Bapak Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga yang diwakili oleh Ibu Dra. Sumarni, M. Pd, Kepala Seksi Pendidikan Masyarakat bidang Pendidikan non Formal dan Informal Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Sumatera Barat.
Semoga pelatihan ini bermanfaat bagi semua pengelola PKBM, sehingga program-program pendidikan non formal yang dikelola 'institut pendidikan non formal' ini dapat berjalan dengan lancar dan mencapai tujuan yang semestinya.
PKBM IQRA yang diwakili oleh Hilman. H selaku ketua, turut serta dalam pelatihan ini. semoga dapat memberi manfaat bagi perkembangan PKBM IQRA' ke depan.

[+/-] Selengkapnya...

Minggu, 23 Mei 2010

PKBM IQRA' mengikuti program pelatihan pengelola PNF

Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) IQRA' mengikuti pelatihan bagi pengelola Pendidikan Non Formal (PNF)

bagi PKBM se Sumatera Barat di Hotel Pangeran City Padang. Pelatihan ini diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Provinsi Sumatera Barat. Bersama 3 orang pengelola PKBM lainnya, Hilman H Ketua PKBM IQRA mewakili Kabupaten Padang Pariaman. Pelatihan ini adalah pelatihan untuk angkatan IV dan V yang diselenggarakan pada tahun ini. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pencerahan bagi pengelola PKBM sebagai penyelenggara PNF sehingga pelaksanaan program di masing-masing PKBM bisa berjalan sesuai dengan mekanisme yang berlaku.
Pelatihan ini dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Provinsi Sumatera Barat yang diwakili oleh Bapak Ibrahim, SH.
Pelatihan ini Insya Allah berlangsung sampai tanggal 26 Mei 2010. Semoga pelatihan ini dapat bermanfaat bagi perkembangan PKBM IQRA' ke depan.

[+/-] Selengkapnya...